Tahun 2014-2018
Apa yang Sudah Dilakukan :

  1. Bekerjasama dengan SIKIB (Solidaritas Istri Kabinet Indonesia Bersatu) dalam Pengembangan PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) Tahun 2014-2015 di Desa Silu Kabupaten Kupang. YET menyumbangkan bahan bacaan PAUD dan sebidang lahan seluas 20×30 M2 untuk pendirian Gedung PAUD.
  2. Bekerjasama dengan Unilever dan LSM Spektra Surabaya dalam kegiatan Pemberian Makanan Tambahan Bergizi dan Sehat bagi anak SD (2014-2016) di Kabupaten Kupang. YET mensponsori pembuatan menu makanan lokal bergizi.
  3. Bekerja sama dengan Tim Penggerak PKK (TP PKK) Kabupaten Kupang dalam Pengembangan Kebun Sekolah di Kabupaten Kupang, Tahun 2014-2015. YET mengkoordinir pengembangan Kebun sekolah, Kantin sekolah dan Kooperas sekolah (Program 3K), tetapi program ini tidak terlaksana sebagaimana diharapkan karena tidak mendapat bantuan pembiayaan dari APBD.
  4. Bekerja sama dengan Via Com Agen Travel Jakarta dalam pelatihan ketrampilan bagi dua orang anak menjadi pengelola Eke Tetus Travel dan mendapat sertifikat (2015). Kegiatan ini hanya berlansung setahun saja karena Pengelola Travel melarikan diri ke Jawa dan menghilangkan Web yang biasa digunakan.
  5. Bekerjasama dengan TP PKK Kab Kupang dan Uniceff Indonesia Kupang dalam pengenbangan sekolah sehat berbasis kantin sekolah, Tahun 2016-2017. YET dan Ketua TP PKK menyusun Buku Menu Sekolah dan memberikan pelatihan Kader.
  6. Mandiri memberikan bantuan Kawat Duri Pagar Galvanis 4Kg/Rol untuk pembuatan kebun tetap yang memisahkan area ternak lepas dengan area usaha tani terpadu periode 2014-2018. Sumber bantuan ini memanfaatkan Sumbangan Persepuluhan Penghasilan Bulanan Pendiri Yayasan dan Isteri. Jenis bantuan ini diberikan kepada:
    • Kelompok Tani Nefokabun, Desa Oelnaineno (Tahun 2014), mendapat 900 rol kawat dan sukses membangun satu area kebun terpadu dengan hasil panen paling banyak, Lombok, tomat, terong, ubikayu, jeruk nipis dan tanaman umur Panjang, manga, nangka dan lain-lain.
    • Kelomok Tani Biobenu Desa Tanini (Tahun 2015), mendapat 800 rol kawat dan sukses membangun satu area kebun terpadu, dari hasil usaha kelompok tani, ada keluarga petani yang membeli Pickup untuk pemasaran hasil produksi di kota.
    • Tahun 2016, YET memberikan bantuan kawat duri ke kelompok tani Oelsilu Desa Kauniki sebanyak 800 rol kawat; Tahun 2017 menyumbang 600 rol kawat duri ke kelompok tani Bioba Lama, Kec. Amfoang Barat Daya. Tahun 2018, memberitan bantuan kawat duri 500 Rol kepada kelompok tani OelUpun Desa Oelnaino dan bantuan 400 rol kawat duri kepada kelompok tani Natkesan Desa Tanini Kecamatan Takari.

Sejak tahun 2019 hingga 2023, YET mengalami masa vakum kegiatan pelayanan oleh karena Pendiri mengakhiri masa dinas dan memasuki masa pensiun, sehingga tidak memberikan lagi sumbangan persepuluhan dari penghasilan tetap setiap bulan sebagai sumber pendanaan YTE. Dalam masa vakum ini juga, Pengurus lalai memperpanjang Izin Operasional Yayasan.

Search

Proudly powered by WordPress